Peduli Perkembangan anak Usia Dini, Babinsa Tenggilis Mejoyo Lakukan Pendataan Anak TK

    Peduli Perkembangan anak Usia Dini, Babinsa Tenggilis Mejoyo Lakukan Pendataan Anak TK

     

    SURABAYA, 31 Oktober 2024 – Pelda Ngari, Babinsa Kelurahan Panjang Jiwo Koramil 0831/07 Tenggilis Mejoyo, hari ini melaksanakan kegiatan pembinaan teritorial berupa pendataan anak di Taman Kanak-Kanak (TK) Tunas Harapan 82. Kegiatan ini berlangsung di Jalan Panduk No. 06 RW-04, Kelurahan Panjang Jiwo, Kecamatan Tenggilis Mejoyo.

    Dalam kegiatan pendataan ini Pelda Ngari melakukan koordinasi dengan pihak TK Tunas Harapan 82 dalam pelaksanaan pendataan ini.  

     

    Pelda Ngari mengatakan, pendataan anak TK ini merupakan bagian dari upaya Babinsa untuk mengetahui kondisi dan perkembangan anak-anak di wilayah binaannya.  

    Lanjut Pelda Ngari, data yang dikumpulkan akan digunakan sebagai bahan pertimbangan dalam program pembinaan dan pengembangan anak di masa mendatang.  

    "Kegiatan ini menunjukkan kepedulian TNI terhadap pendidikan dan perkembangan anak usia dini", tandas Pelda Ngari.

    surabaya
    Arif Rido

    Arif Rido

    Artikel Sebelumnya

    Babinsa Koramil Gubeng Dukung "Gubeng Bersholawat"

    Artikel Berikutnya

    Beri Motivasi Petani, Babinsa Sukolilo Blusukan...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Pangdam V/Brawijaya Komitmen Dukung Percepatan Pembangunan Infrastruktur
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Musik Ramuan DJ Amel Zoya Bisa Buat Orang Joget dan Happy

    Follow Us

    Random

    Tags

    Voting Poll